Perbuatan Tabiat Berdosa

  • GSJA Eben Haezer
  • 22 Jan 2014
  • Pelayanan & Penuaian

Galatia 5:19-21

Tabiat berdosa menggambarkan tabiat manusia  dengan semua keinginan yang buruk.  Tabiat berdosa tetap tinggal dalam orang Krsiten setelah mereka bertobat dan menjadi musuhnya yang berbahaya.  Mereka yang melakukan perbuatan tabiat ‘tidak akan mendapat bagian dalam Kerajaan Allah’.  Oleh karena itu, tabiat berdosa ini harus dilawan dan dimatikan dalam peperangan yang terus-menerus oleh orang percaya melalui kuasa Roh Kudus.  Perbuatan tabiat berdosa meliputi: percabulan, kecemaran, hawa nafsu, penyembahan berhala, sihir, perseteruan, perselisihan, iri hati, geram, ambisi yang mementingkan diri, pertikaian, roh pemecah, kedengkian, kemabukan, pesta pora.  Setiap orang yang melakukan aktivitas semacan ini mencegah dirinya masuk Kerajaan Allah, yaitu mereka tidak memiliki keselamatan kekal.