CALLED OUT – Youth Party 11DG bersama Tracy Trinita

Satelit / Komisi yang mengadakan

11DG

  • 2018-07-28 - 2018-07-28
  • Youth Party
  • GSJA Eben Haezer

LAPORAN :

Slogan “Selalu Ada Yang Baru” yang menjadi tagline Youth Party 11DG sekali lagi teruji di acara yang selalu ditunggu-tunggu oleh anggota youth GSJA Eben Haezer setiap bulannya. Youth Party yang digelar pada 28 Juli 2018 lalu menghadirkan pembicara yang tidak asing lagi, yaitu Tracy Trinita.

Mungkin ada yang kurang familiar dengan siapa Tracy Trinita ini sebenarnya. Di era 1990an, Tracy adalah model kenamaan Indonesia yang karirnya melejit hingga ke dunia model internasional. Dia berdarah campuran Brazil dan Bali. Dengan bermodalkan badan setinggi 181 cm dan wajah blasteran yang cantik, Tracy membawa dirinya melanglang buana hampir ke seluruh dunia sebagai model kelas atas. Namun, ketenaran dan gemerlap dunia model tidak dapat memuaskan kebutuhan rohaninya. Pada akhirnya, dia mengalami perjumpaan pribadi dengan Tuhan dan melayani Tuhan sepenuh waktu setelah sebelumnya dia menyelesaikan studi di Oxford University dalam bidang agama.

Youth 11DG mengundang Tracy malam itu untuk berbagi kisah hidupnya sekaligus menyampaikan Firman Tuhan bertema “CalledOut” (Terpanggil). Dihadiri oleh 264 anggota youth dari pusat dan satelit-satelitnya, acara ini berlangsung meriah dan sangat memberkati.

Selain itu, Tracy Trinita juga melayani di ibadah youth 11DG pusat pada keesokan harinya, Minggu (29 Juli 2018) pada pukul 10.00 dan persekutuan khusus dengan para pelayan youth pada sore harinya di GSJA Satelit Ekklesia.

Kesaksian-kesaksian Tracy Trinita kembali mengobarkan hati para anggota youth untuk hidup dalam kebenaran dan berani memberi diri untuk apapun yang Tuhan mau untuk kita lakukan.

Nantikanlah acara-acara lain dari 11DG, khususnya Youth Party yang pasti diadakan di setiap Sabtu terakhir setiap bulan. Selalu ada yang baru yang siap dihadirkan buat Anda. Pada bulan Agustus 2018, akan ada dua event besar buat orang muda. Pada tanggal 21 Agustus 2018 akan ada KKR GSJA Wilayah 1 Jatim 1 di gedung ibadah ICA West pada pukul 18.00. Pembicara dalam acara ini adalah Christopher Tapiheru dari Jakarta. Kemudian, ada Youth Party yang kali ini akan diadakan di GSJA Satelit Getsemani pada pukul 17.00 dalam bentuk Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) berjudul “Overcomers” dengan pembicara Pdt. Hariyadi Sutanto pada tanggal 25 Agustus 2018. Luangkan waktu Anda untuk datang dan menikmati kebangunan rohani bersama Tuhan!